Turnamen bulu tangkis All England 2024 telah menyelesaikan sebagian pertandingan babak pertama yang digelar di Utilita Arena, Birmingham, Inggris pada Selasa (12/03/2024).
Sebanyak enam wakil Indonesia berlaga pada hari pertama turnamen All England 2024. Dari enam wakil tersebut, lima di antaranya berhasil lolos ke babak kedua turnamen BWF World Tour Super 1000 tersebut.
Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi wakil kelima Merah Putih yang lolos ke babak kedua.
Kepastian itu didapat setelah Apri/Fadia berhasil mengalahkan Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India), dalam dua gim langsung.
Pada laga sebelumnnya, Gregoria Mariska Tunjung berhasil revans dari tunggal putri andalan Singapura, Yeo Jia Min.
Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja juga berhasil melaju ke babak kedua setelah menang dua gim atas lawan masing-masing.
Namun, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati gagal melaju ke babak kedua setelah takluk dari Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong).
Kekalahan ini membuat Rehan/Lisa selalu kalah dari enam pertemuan dari anak didik Flandy Limpele tersebut.
Dengan hasil ini, sudah ada lima wakil Indonesia yang lolos ke babak kedua dan masih bisa bertambah lagi. Sebanyak lima wakil lainnya baru akan memulai bertanding pada Rabu (13/03/2024).
Hasil Wakil Indonesia di Babak 32 Besar All England 2024, Selasa (12/03/2024):
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Lee Chia Hao (Taiwan): 21-13, 21-17
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Yeo Jia Min (Singapura): 21-13, 21-14
Ganda Putra
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia): 21-18, 21-16
Ganda Putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India): 21-18, 21-11
Ganda Campuran
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China): 21-10, 21-16
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong): 14-21, 21-19, 18-21
Baca juga: Hasil 32 Besar All England 2024 Hari Kedua: Indonesia Tambah 3 Wakil ke Babak Kedua