Turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2024 telah menyelesaikan pertandingan babak perempat final yang digelar di Istora Senayan, Jakarta pada Jumat (26/01/2024).
Sebanyak delapan wakil Indonesia tampil untuk meraih tiket semifinal Indonesia Masters 2024. Dari delapan wakil tersebut, empat di antaranya berhasil meraih kemenangan.
Diawali dari sektor ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati gagal memanfaatkan keadaan saat berhadapan pasangan non unggulan asal Denmark, Jesper Toft/Clara Graversen.
Rehan/Lisa dibungkam dua gim langsung sekaligus menjadi wakil Indonesia pertama yang tumbang pada babak delapan besar.
Kekalahan juga dialami tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung yang belum berhasil membalaskan dendamnya ke juara dunia 2017, Nozomi Okuhara (Jepang).
Setelah itu, rentetan kemenangan diraih wakil Indonesia. Mulai dari sang juara bertahan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Leo/Daniel memastikan setidaknya Indonesia memiliki satu wakil di final sebab mereka akan berhadapan dengan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak semifinal.
Kejutan juga terjadi pada sektor ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto sukses menghentikan laju pasangan Belanda yang mengalahkan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti pada babak pertama.
Raihan positif juga diraih tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang berhasil melanjutkan tren kemenangan atas tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew menjadi enam kali secara beruntun.
Dengan hasil ini, maka ada empat wakil Indonesia yang lolos ke babak semifinal dan akan bertanding pada Sabtu (27/01/2024).
Hasil Wakil Indonesia di Babak Perempat Final Indonesia Masters 2024, Jumat (26/01/2024):
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia/3) vs Loh Kean Yew (Singapura): 21-17, 21-19
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia/5) vs Nozomi Okuhara (Jepang): 20-22, 11-21
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/3) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (5): 21-13, 21-12
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia/7) vs Daniel Lundgaard/Mads Vestergaard (Denmark): 21-14, 21-12
- Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia) vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China/4): 21-11, 19-21, 6-21
Ganda Putri
- Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda): 21-10, 21-16
Ganda Campuran
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark): 15-21, 16-21
Baca juga: Hasil 16 Besar Indonesia Masters 2024: 8 Wakil Indonesia Tembus Perempat Final