Turnamen bulu tangkis All England 2023 telah menyelesaikan babak semifinal yang digelar di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Sabtu (18/03/2023).
Sebanyak dua kontestan terbaik dari masing-masing sektor berhak melaju ke partai puncak turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 1000 tersebut.
Menariknya, ada tiga negara yang sudah memastikan diri mendapat gelar juara meski partai final All England 2023 belum dilaksanakan.
Hal itu terjadi karena tiga dari lima pertandingan yang akan dihelat saat final bakal mempertemukan dua kontestan dari negara yang sama.
Salah satunya terjadi pada nomor ganda putra saat dua pasangan andalan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan berhadapan untuk meraih gelar juara.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lebih dulu lolos ke final usai mengalahkan pasangan muda asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang dengan pertarungan sengit rubber game.
Sementara itu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melaju ke partai puncak usai menyingkirkan pasangan China lainnya, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, dengan dua gim langsung.
Sayang, langkah Duo FajRi dan The Daddies menembus final All England 2023 gagal diikuti oleh Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati pada sektor ganda campuran.
Menghadapi Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus menyerah setelah bertarung dengan rubber game.
Sementara itu, duel antara dua kontestan dari negara yang sama juga terjadi pada final All England 2023 untuk sektor ganda putri dan tunggal putra.
Derbi Negeri Ginseng bakal tersaji di sektor ganda putri saat Kim So-yeong/Kong Hee-yong akan berhadapan dengan Baek Ha-na/Lee So-hee.
Sedangkan final sektor tunggal putra akan mempertemukan Shi Yu Qi dan Li Shi Feng yang sama-sama berasal dari China.
Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan mendapat satu gelar juara setelah terciptanya partai All Indonesian Final di sektor ganda putra. Babak final dijadwalkan berlangsung pada Minggu (19/03/2023) mulai pukul 17.00 WIB.
Hasil Lengkap Semifinal All England 2023, Sabtu (18/03/2023):
Tunggal Putra
- Lee Zii Jia (Malaysia/4) vs Shi Yu Qi (China) 19-21, 13-21
- Li Shi Feng (China) vs Anders Antonsen (Denmark) 21-11, 19-21, 21-18
Tunggal Putri
- Akane Yamaguchi (Jepang/1) vs Chen Yu Fei (China/4) 17-21, 8-21
- Tai Tzu Ying (Taiwan/3) vs An Se-young (Korea Selatan/2) 21-17, 19-21, 22-24
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/1) vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China) 21-19, 21-13
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia/3) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China) 21-15, 19-21, 29-27
Ganda Putri
- Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India) vs Baek Ha-na vs Le So-hee (Korea Selatan) 10-21, 10-21
- Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan/6) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China/3) 21-14, 25-23
Ganda Campuran
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China/1) 17-21, 21-13, 13-21
- Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) vs Kim Won-ho vs Jeong Na-eun (Korea Selatan) 21-14, 28-26
Baca juga: Hasil Perempat Final All England 2023: 3 Wakil Indonesia ke Semifinal